10 Peluang Usaha Kuliner yang Menguntungkan

peluang usaha kuliner yang menguntungkan

peluang usaha kuliner yang menguntungkan – Ada banyak bisnis dalam bidang kuliner yang menguntungkan untuk menjadi bisnis sampingan atau bahkan bisa menjadi satu-satunya usaha yang dijalankan dengan keuntungan yang melimpah ruah. Telah banyak pebisnis yang menjalankan usaha kuliner yang menguntungkan. Bisnis kuliner ini bisa menjadi pilihan bisnis yang bisa ditekuni dengan catatan Anda menyukai bidang bisnis yang satu ini, telaten, dan memiliki cukup modal serta pasar yang luas. Apakah Anda suka memasak dan ingin menjalankan bisnis namun masih bingung menentukan jenis bisnisnya? Berikut pilihannya!

1.Makanan khas daerah

Ya, menjual makanan khas daerah bisa membantu mengobati kerinduan para perantau yang meninggalkan daerah asalnya. Makanan khas daerah seperti pempek Palembang, Bonggolan Gresik, Masakan Padang Gudeng Jogja, Ketoprak Jatim, Bubur Manado adalah makanan khas yang dirindukan oleh para anak daerah yang merantau di daerah lain. Cobalah mencari tahu darimana asal para perantau tersebut dan carilah makanan khas daerah yang bersangkutan. Biasanya di daerah perkotaan atau di kawasan industri sangat cocok sekali untuk berbisnis kuliner makanan khas daerah.

2. Cemilan khas

Lepas dari makanan khas yang berat di perut, Anda bisa menjual makanan ringan seperti cemilan yang ringan dan cocok untuk menemani waktu santai. Makanan ringan ini bisa juga dibawa pulang sebagai oleh-oleh. Sebut saja bakpia patok yang terasa lembut saat dikonsumsi, dodol Jogja, rengginang, kerak telor, keripik ubi ungu dan keripik apel. Para wisatawan yang melancong ke daerah tertentu dan ingin membawa oleh-oleh untuk keluarga di rumah biasanya membeli cemilan khas penduduk setempat. Camilah khusus ini sangat cocok dikembangkan terutama di daerah-daerah tujuan wisata.

3. Jajan lebaran

Kebanjiran omset saat lebaran bisa berkali-kali lipat jumlahnya meski hanya saat lebaran saja. Kapasitas memasak jajan lebaran bisa Anda optimalkan untuk meraup omset maksimal saat perayaan hari besar ini. Jajanan lebaran yang bervariasi dan unik menjadi jajanan yang diminati. Bacalah trend jajanan lebaran yang sedang booming saat ini dan kreasikan serta pasarkan. Jajanan lebaran memang hanya sekali setahun, namun jika Anda bisa memanfaatkan momennya, maka mungkin saja bisa meraup untung yang sangat maksimal.

4. Kue ulang tahun

Ulang tahun adalah momen spesial yang tidak datang setiap waktu. Bukalah jasa pemesanan kue ulang tahun yang unik, lezat dan beraneka ragam dengan harga yang wajar. Kue ulang tahun dengan bentuk yang sesuai harapan konsumen dengan citarasa yang nikmat akan mengundang datangnya konsumen setiap harinya.

5. Pesanan hajatan

Nah, hampir setiap hari di kanan kiri rumah kita mengadakan hajatan, entah itu untuk selametan, pernikahan, hitan, dan masih banyak lagi. Anda bisa membuka jasa pemesanan kue kotak khusus hajatan dengan harga yang bervariasi dan dengan jumlah isi yang bermacam-macam sesuai permintaan.

6. Catering

Menarik sekali sebab cara makan prasmanan adalah cara makan yang sedang booming saat ini untuk merayakan hajatan. Membuka jasa catering dengan beragam masakan yang diinginkan konsumen bisa menjadi ladang bisnis bagi Anda sekeluarga. Pentingkan kualitas rasa agar konsumen senantiasa mengingat masakan Anda yang enak dan akan kembali order untuk kesekian kalinya.

7. Makanan sehat

Makanan sehat tanpa bahan kimia yang membahakan bisa Anda pasarkan secara luas.  Banyak konsumen diluaran sana yang mempertimbangkan sisi kesehatan dari masakan tersebut. Masakan ini bisa berupa masakan berat, cemilan, dan juga oleh-oleh yang bebas bahan kimia.

8. Cemilan dengan bahan dasar yang bervariasi

Bahan dasar yang ada di kanan dan kiri Anda bisa diolah menjadi cemilan yang inovatif dan diminati. Sebut saja rempeyek bayam, kerupuk teri, kerupuk tenggiri, bakpao telo ungu, dan masih banyak lagi. Carilah bahan makanan khusus yang sekiranya membuat konsumen ingin tahu bagaimanakah rasanya. Darisini, keinginan untuk membeli akan muncul.

9. Jajanan pasar

Jajanan pasar yang identik dengan kue basah dan kelapa parut adalah makanan yang disukai masyarakat pribumi pada umumnya. Sebut saja putu ayu, getok lindri, kelpon, bathil, dan sebagainya adalah makanan sehat dengan baunya yang khas harum luar biasa. Yang lebih asyik lagi adalah makanan ini dijual dengan harga yang terjangkau.

10. Kue Kering

Anda yang punya kelebihan dalam membuat kue kering bisa Anda manfaatkan untuk membuka peluang bisnis yang menjanjikan. Kue kering adalah cemilan yang nikmat yang bisa dijadikan cemilan sekaligus sebagai oleh-oleh saat para wisatawan bepergian. Usaha kuliner yang menguntungkan tersebut bisa menjadi ladang usaha yang menjanjikan bagi Anda yang ingin memulai bisnis baru.

1 Trackback / Pingback

  1. Peluang Bisnis Kuliner di Batam yang Menjanjikan - BatamBisnis.Com

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*